Télécharger Imprimer la page

Bosch GKS 130 Professional Notice Originale page 45

Publicité

Les langues disponibles
  • FR

Les langues disponibles

  • FRANÇAIS, page 12
gergaji ke arah pelat dasar (12). Setel ukuran yang
diinginkan pada skala kedalaman pemotongan. Kencangkan
kembali tuas pengencang (22).
Jika setelah melepaskan tuas pengencang (22) Anda tidak
dapat menyesuaikan kedalaman pemotongan sepenuhnya,
tarik tuas pengencang (22) dari gergaji dan ayunkan ke
bawah. Lepaskan kembali tuas pengencang (22). Ulangi
proses ini hingga kedalaman pemotongan yang diinginkan
dapat disetel.
Jika setelah mengencangkan tuas pengencang (22) Anda
tidak dapat mengatur kedalaman pemotongan dengan baik,
tarik tuas pengencang (22) dari gergaji dan ayunkan ke atas.
Lepaskan kembali tuas pengencang (22). Ulangi proses ini
hingga kedalaman pemotongan dapat diatur
Mengatur sudut pemotongan
Perkakas listrik sebaiknya diletakkan pada bagian depan dari
kap pelindung (15).
Lepaskan baut kupu-kupu (6). Olengkan mesin gergaji. Setel
ukuran yang diinginkan pada skala (5). Kencangkan kembali
baut kupu-kupu (6).
Catatan: Kedalaman pemotongan lebih kecil dari nilai yang
ditampilkan pada skala kedalaman pemotongan (23).
Tanda pemotongan
Tanda pemotongan 0° (9)
menunjukkan posisi mata gergaji pada
pemotongan persegi. Tanda
45
0
pemotongan 45° (8) menunjukkan
posisi pada mata gergaji pemotongan
45°.
Untuk melakukan pemotongan yang
tepat, dekatkan mesin gergaji bundar
pada benda kerja seperti yang terlihat
pada gambar. Sebaiknya lakukan uji
coba pemotongan terlebih dulu.
Cara penggunaan
Perhatikan tegangan listrik! Tegangan sumber listrik
u
harus sesuai dengan informasi yang tercantum pada
label perkakas listrik. Perkakas listrik dengan daya
sebesar 230 V seperti yang diindikasikan pada label
juga dapat dioperasikan pada daya 220 V.
Menghidupkan/mematikan
Pastikan bahwa Anda dapat mengoperasikan tombol
u
untuk menghidupkan dan mematikan tanpa perlu
melepaskan handle.
Untuk penggunaan perkakas listrik pertama kali, tekan
switch pengaman (2) dan tekan serta tahan kemudian
tombol on/off (1).
Untuk menonaktifkan perkakas listrik, lepaskan tombol on/
off (1).
Catatan: Demi alasan keselamatan, tombol on/off (1) tidak
bisa dikunci, melainkan selama penggunaan perkakas,
tombol harus selalu ditekan.
Bosch Power Tools
Petunjuk pengoperasian
Sebelum mulai dengan pekerjaan pada perkakas
u
listrik, tariklah steker dari stopkontak.
Lebar pemotongan dapat bervariasi bergantung pada mata
gergaji yang digunakan.
Lindungi mata gergaji dari benturan dan tumbukan.
Arahkan perkakas listrik secara merata dan dengan
dorongan ringan ke arah pemotongan untuk mendapatkan
kualitas pemotongan yang baik. Dorongan yang terlalu kuat
akan sangat mengurangi masa pakai alat sisipan dan dapat
merusak perkakas listrik.
Daya dan kualitas pemotongan tergantung pada keadaan
dan bentuk gigi dari mata gergaji. Karena itu, hanya gunakan
mata gergaji yang tajam dan sesuai untuk bahan yang akan
dikerjakan.
Menggergaji kayu
Pemilihan mata gergaji yang sesuai didasarkan pada jenis
kayu, kualitas kayu dan jenis pemotongan, apakah
memanjang atau melintang.
Pada pemotongan memanjang pada kayu cemara terdapat
serpihan kayu yang berbentuk spiral dan panjang.
Debu kayu beech dan kayu oak sangat berbahaya bagi
kesehatan, karena itu, hanya operasikan perkakas dengan
pengisap debu.
Menggergaji dengan mistar sejajar (lihat gambar C)
Mistar sejajar (10) memungkinkan pemotongan yang tepat
pada sepanjang tepi benda kerja atau bagian dari potongan
yang sama.
Lepaskan baut kupu-kupu (7) dan geser skala pada mistar
sejajar (10) melalui pemandu pada pelat dasar (12). Atur
lebar pemotongan yang diinginkan sebagai nilai skala pada
tanda pemotongan yang sesuai (9) atau (8), lihat pada bab
"Tanda pemotongan". Kencangkan kembali baut kupu-kupu
(7).
Menggergaji dengan alat penghenti (lihat gambar D)
Untuk memotong benda-benda yang besar atau memotong
tepian yang lurus, Anda bisa mengencangkan sebuah papan
atau lis sebagai penghenti benda kerja dan memandu gergaji
bundar dengan pelat dasar pada alat penghenti.
Perawatan dan servis
Perawatan dan pembersihan
Sebelum mulai dengan pekerjaan pada perkakas
u
listrik, tariklah steker dari stopkontak.
Perkakas listrik dan lubang ventilasi harus selalu
u
dibersihkan agar perkakas dapat digunakan dengan
baik dan aman.
Jika kabel listrik harus diganti, pekerjaan ini harus dilakukan
oleh Bosch atau Service Center untuk perkakas listrik Bosch
resmi agar keselamatan kerja selalu terjamin.
Kap pelindung harus selalu dapat bergerak secara bebas dan
harus dapat menutup sendiri. Karena itu, jaga kebersihan
Bahasa Indonesia | 45
1 609 92A 8C7 | (16.11.2022)

Publicité

loading