WEWANTI BATERAI
UNTUK PERANGKAT YANG MENGGUNAKAN BATERAI SEL KOIN
• Jangan menelan baterai - Bahaya Luka Bakar Kimiawi
• Produk ini berisi baterai sel koin/kancing Jika tertelan, baterai sel koin/kancing
dapat menyebabkan luka bakar internal yang parah hanya dalam waktu 2 jam dan
dapat menyebabkan kematian.
• Jauhkan baterai baru dan bekas dari anak-anak.
• Jika kompartemen baterai tidak tertutup dengan aman, berhenti gunakan produk
dan jauhkan dari anak-anak.
• Jika Anda berpikir baterai mungkin telah tertelan atau berada di dalam bagian apa
pun dari tubuh, cari bantuan medis segera
HANYA UNTUK PRODUK DENGAN BATERAI ISI ULANG
Dok pengisi daya dirancang untuk penggunaan di meja. Untuk mematuhi panduan
keterpaparan RF dan untuk menghindari gangguan pada perangkat medis implan,
jaga jarak minimal 15 cm (sekitar 6 inci) dari dok pengisi daya.
• PERINGATAN! Penggunaan baterai yang tidak disetujui oleh dapat menyebabkan
risiko kebakaran, ledakan, kebocoran, atau bahaya lainnya.
• PERINGATAN! Beberapa barang tertentu dilengkapi dengan baterai litium yang
mungkin berisi materi perklorat - penanganan khusus mungkin diperlukan. Lihat
www.dtsc.ca.gov/hazardouswaste/perchlorate untuk informasi lebih lanjut.
• Jangan mencoba untuk mengganti baterai Produk Anda Baterai ini terintegrasi dan
tidak dapat diganti. Baterai harus diservis hanya oleh pusat layanan resmi Fossil
Group
• Baterai (dan semua peralatan elektronik) harus didaur ulang atau dibuang secara
terpisah dari limbah rumah tangga
• Jangan buang Produk Anda ke dalam api Baterai bisa meledak
PERHATIKAN HAL-HAL BERIKUT INI SAAT MENGGUNAKAN PERANGKAT
TAMPILAN/LAYAR SENTUH
PERINGATAN TENTANG TAMPILAN Tampilan pada perangkat Anda terbuat dari
kaca atau akrilik dan bisa pecah jika perangkat Anda terjatuh atau terkena benturan
yang signifikan. Jangan gunakan jika layar rusak atau retak karena hal ini bisa
menyebabkan cedera pada Anda.
136
PENAFIAN GARANSI: PENGGUNAAN PERANGKAT LAYAR SENTUH YANG TEPAT.
Jika perangkat Anda memiliki layar sentuh, harap dicatat bahwa respons terbaik
layar sentuh ada pada sentuhan ringan dari ujung jari Anda atau stilus nonlogam.
Menggunakan kekuatan berlebih atau benda logam ketika menekan layar sentuh
dapat merusak permukaan kaca keras dan membatalkan garansi. Untuk informasi
lebih lanjut, silakan merujuk ke "Garansi Terbatas Standar "
• PENTING! Jangan biarkan layar sentuh mengalami kontak dengan perangkat
elektronik lainnya. Luahan elektrostatik dapat menyebabkan layar sentuh rusak.
• Untuk informasi tambahan lihat Peringatan Regulasi atau kunjungi https://www.
fossilgroup.com/compliance/regula tory-compliance/
GARANSI TERBATAS STANDAR
APA YANG TERCAKUP DAN UNTUK BERAPA LAMA?
Fossil Group, Inc. ("kita", "kami" atau "kami")) menjamin bahwa produk dan aksesori
yang ada dalam kemasan bersama dengan produk ("Produk") bebas dari cacat bahan
dan pengerjaan untuk penggunaan normal selama periode yang dimulai pada tanggal
pembelian dan berlanjut selama dua tahun
Garansi ini adalah garansi dari produsen yang bersifat sukarela. Garansi ini
memberikan hak yang terpisah dengan hak yang diberikan oleh hukum konsumen,
termasuk, namun tidak terbatas pada yang berkaitan dengan barang yang tidak
sesuai. Manfaat garansi terbatas adalah sebagai tambahan untuk, dan bukan sebagai
pengganti dari, hak yang diberikan oleh hukum konsumen.
APA YANG TIDAK TERCAKUP?
TANPA GANGGUAN ATAU BEBAS DARI KESALAHAN. Kami tidak menjamin bahwa
pengoperasian Produk akan tidak terganggu atau bebas dari kesalahan Kami tidak
bertanggung jawab atas kerusakan yang timbul dari kegagalan untuk mengikuti
petunjuk yang berkaitan dengan penggunaan Produk ini.
PENGGUNAAN DAN KEAUSAN NORMAL. Perawatan berkala, perbaikan, dan
penggantian suku cadang karena penggunaan dan keausan normal tidak termasuk
dalam cakupan
137